iCnHAQF62br424F1oK8RwyEkyucx21kDoKaV2DdH

Mengkolaborasikan Individu, Keluarga, Tempat Kerja, dan Masyarakat

Mengkolaborasikan Individu, Keluarga, Tempat Kerja, dan Masyarakat

KOkohkan fondasi komunitas.

Modal bisa saja berupa uang atau kepercayaan; namun output atau hasil haruslah menjadi perhatian utama Caranya adalah dengan memberikan pelayanan yang terbaik pada customer/umat/sesama/dll., serta menjaga kejujuran dalam setiap tindakan.


LAkukan berbagai inovasi dan perbaikan.

Mampu berinovasi dengan terus melakukan berbagai jenis perbaikan biar tidak terlindas perubahan. Kalau di perusahaan misalnya dengan cara memperbaiki kualitas produk dan layanan atau melahirkan produk-produk inovativ yang bisa memikat customer/sesama/dll.


BOnafiditas harus dijaga.

Bonafide berhubungan dengan sangat erat dengan masalah kepercayaan. Tanpa adanya kepercayaan sebuah komunitas (usaha) pastilah hanya menunggun waktu untuk menjadi sejarah tanpa bekas. Bonafiditas ini ibarat “bahan bakar” yang terus menyalakan mesin untuk terus memutar jalannya roda usaha/komunitas. Maka, saat bekerjasama dengan siapapun, termasuk kompetitor, kita harus bijak dalam bersikap. Kepercayaan banyak berhubungan dengan kesetiaan pelanggan.


RAwat dengan penuh perhatian.

Merawat sebuah usaha/komunitas adalah kewajiban baik merawat hubungan dengan customer/anggota komunitas maupun supplier (DPP/DPL). Merawat dengan ketulusan akan mendatangkan kebaikan. Anggota komunitas lain akan terpuaskan dengan layanan yang diberikan, sehingga terjalin yang lebih erat dan jangka waktu lama. Selanjutnya, bagi anggota komunitas sendiri, perhatian dari pimpinan akan memberikan kepuasan sehingga bisa memberikan kontribusi maksimal bagi usaha.


SIkap dengan kekayaan mental.

Seorang pemenang adalah jika mampu memelihara dan memupuk kekayaan mental. Kekayaan mental berupa disiplin, jujur, ramah, tanggung jawab, dan berbagai sikap positif lainnya. Dari sikap positif akan menjadi cerminan yang baik bagi semua pihak yang bekerja sama dengan kita. Sehingga energi positif yang kita bawa melalui sikap kaya mental dalam menjalankan usaha akan membuat lingkungan sekitar merasa aman dan nyaman bekerja sama dengan kita.

Posting Komentar

Saat menuliskan komentar, tetaplah menggunakan bahasa yang baik, sopan dan sebisa mungkin sesuai dengan kaidah-kaidah jurnalistik. Please jangan mencantumkan link / tautan ya. Terimakasih.